Postingan

KISAH UNTUK PARA ISTRI

Gambar
"De'... de'... Selamat Ulang Tahun..." bisik seraut wajah tampan tepat di hadapanku. "Hmm..." aku yang sedang lelap hanya memicingkan mata dan tidur kembali setelah menunggu sekian detik tak ada kata-kata lain yang terlontar dari bibir suamiku dan tak ada sodoran kado di hadapanku. Shubuh ini usiaku dua puluh empat tahun. Ulang tahun pertama sejak pernikahan kami lima bulan yang lalu. Nothing special. Sejak bangun aku cuma diam, kecewa. Tak ada kado, tak ada black forest mini, tak ada setangkai mawar seperti mimpiku semalam. Malas aku beranjak ke kamar mandi. Shalat Subuh kami berdua seperti biasa. Setelah itu kuraih lengan suamiku, dan selalu ia mengecup kening, pipi, terakhir bibirku. Setelah itu diam. Tiba-tiba hari ini aku merasa bukan apa-apa, padahal ini hari istimewaku. Orang yang aku harapkan akan memperlakukanku seperti putri hari ini cuma memandangku. Alat shalat kubereskan dan aku kembali berbaring di kasur tanpa dipanku. Memejamk

Sebuah Renungan...

Gambar
Apa yang terlintas tentang sosok seorang Ibu dalam benak kita, saat dihadapkan pada keadaan yang seperti ini?? Ibu... Kami hanya ingin menjadi sebuah impian untukmu Membopong semua mimpimu dalam pundak kami Ibu... Jangan benci kami jika kami membuatmu menangis.

[KiSaHKeHiDuPaN]

Gambar
Kisah Seekor Kerang Malam ini angin berhembus lembut, permukaan laut tenang , ada sedikit cahaya rembulan menerobos masuk ke dasar laut dimana seekor kerang sedang duduk menikmati suasana temaram dan tenang. Gelombang lembut di dasar laut sana membawa pasir-pasir menari mengikuti arus bermain.  Sebutir pasir masuk kedalam tubuh kerang, membuat sang kerang kaget. Heiii, siapakah kau gerangan, sang kerang bertanya. Aku adalah pasir, gelombang lautlah yang membawa aku ketempatmu. Siapakah kau ? tanya sang pasir. Aku kerang, penghuni dasar lautan ini.  Demikianlah perkenalan sang kerang dengan butir pasir tersebut. Perkenalan  tersebut  pada awalnya hampa rasanya, mungkin hanya ibarat sebutir  pasir  besarnya.  Sampai  suatu  saat,  sang dewi rembulan melihat persahabatan  yang hampa tersebut. Sang dewi berkata, wahai kerang tidakkah kau dapat lebih mencurahkan rasa persahabatan mu pada butir pasir lembut tersebut,  dia  begitu  kecil  dan  lembut. Mulai sekarang biar aku mengajarkan  ba

FILOSOFI ANGSA

Gambar
  Sebuah renungan bagi kita semua:      Kalau anda tinggal di negara empat musim, maka pada musim gugur akan      terlihat rombongan angsa terbang ke arah selatan untuk menghindari      musim dingin. Angsa-angsa tersebut terbang dengan formasi berbentuk      huruf "V". Kita akan melihat beberapa fakta ilmiah tentang mengapa      rombongan angsa tersebut terbang dengan formasi "V".      Fakta:      Saat setiap burung mengepakkan sayapnya, hal itu memberikan "daya      dukung" bagi burung yang terbang tepat di belakangnya. Ini terjadi      karena burung yang terbang di belakang tidak perlu bersusah-payah      untuk menembus 'dinding udara' di depannya. Dengan terbang dalam      formasi "V", seluruh kawanan dapat menempuh jarak terbang 71% lebih      jauh daripada kalau setiap burung terbang sendirian.      Pelajaran:      Orang-orang yang bergerak dalam arah dan tujuan yang sama serta saling      membagi dalam komuni